Palangka Raya – Pada Kamis (12/9), Pascasarjana IAIN Palangka Raya mengadakan kegiatan Bimbingan Teknis Pengusulan Program Studi Baru terkhusus S-2 Pendidikan Bahasa Arab dengan mendatangkan narasumber yakni Prof. Dr. M. Arskal Salim GP, M.Ag. selaku Direktur pada Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI.
Dr. Nurul Wahdah, M.Pd. selaku ketua panitia pengusulan program studi S-2 Pendidikan Bahasa Arab mengatakan, “Setelah melakukan analisis kelayakan dan analisis penelusuran alumni, serta pertimbangan jumlah Doktor Pendidikan Bahasa Arab di IAIN Palangka Raya, kiranya kami sangat siap dan optimis terhadap usulan program studi baru ini”.
Dalam paparannya, Arskal Salim menyampaikan bahwa ada beberapa poin penting yang perlu digarisbawahi terkait dengan pengusulan program studi baru, salah satunya perlu adanya perencanaan kesinambungan segmentasi penerimaan mahasiswa baru tiap tahunnya maka dari itu dibutuhkan analisis kelayakan terkait dengan sumber daya tenaga pengajar bahasa Arab dan alumni S-1 Pendidikan Bahasa Arab di Provinsi Kalimantan Tengah.
“Selain itu, dalam pengusulan program studi baru, perlu adanya distingsi pendekatan pengajaran yang akan diterapkan pada usulan program studi baru dengan program studi di perguruan tinggi lain”, tambah Arskal Salim. (@hak)