Palangka Raya – IAIN Palangka Raya berkesempatan menjadi tuan rumah Forum Direktur Pascasarjana (FORDIPAS) PTKIN seluruh Indonesia yang ke-8 pada 3 s.d. 5 Mei 2017. Kegiatan yang dirangkai dengan seminar dan lokakarya nasional menghadirkan Prof. Dr. Nizar, M.A. (Direktur DIKTIS), Prof. Aris Junaidi, Ph.D. (Direktur Penjamin Mutu Kemeristekdikti), dan Drs. Syihabuddin Latief, M.M. (Kepala Biro Keuangan dan BMN Kemenag RI) ini juga dilakukan penandatanganan MoU serta deklarasi nasional.
Ketua Panitia Dr. H. Jirhanuddin, M.Ag. sekaligus Direktur Pascasarjana IAIN Palangka Raya menyebut ada sejumlah materi yang menjadi agenda kegiatan, antara lain berkaitan kebijakan Kemenag RI dalam pengembangan Pascasarjana, strategi kebijakan mutu Pascasarjana di era global, indeks kemampuan akademik Pascasarjana, juga ada diskusi usulan beberapa direktur terkait problematika pada Bendahara Pembantu Pengeluaran (BPP) di Pascasarjana. Selain itu, pada forum ini juga ditetapkan tuan rumah FORDIPAS ke-9 yang dipercayakan kepada IAIN Kendari tahun 2018.