Jember – Pada Kamis (4/7), Direktur Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palangka Raya; Dr. H. Abdul Helim, S.Ag., M.Ag. melakukan lawatan ke Universitas Islam Negeri (UIN) KH Achmad Siddiq Jember dalam rangka koordinasi dan konsultasi terkait penguatan kurikulum S3 dan penandatanganan perjanjian kerja sama. Selain Direktur, ikut pula turut serta Kaprodi S3 Studi Islam; Dr. Syarifuddin, M.Ag. dan staf TU; Irma Septia Ningsih.
Tim dari Pascasarjana IAIN Palangka Raya melakukan koordinasi dan konsultasi terkait kurikulum S3 Studi Islam dalam memberikan penguatan terhadap struktur, bobot, bahan pembelajaran mata kuliah. Selain itu, dilakukan pula, penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara kedua belah pihak menyepakati ruang lingkup kerja sama, meliputi: penyelenggaraan kuliah dosen tamu, penelitian dan pkm kolaboratif, pertukaran reviewer, pertukaran publikasi artikel ilmiah, dan pertukaran penguji ujian disertasi.
Pada kesempatan ini pula, Direktur Pascasarjana IAIN Palangka Raya menjadi penguji eksternal ujian disertasi di Pascasarjana UIN KHAS Jember.