Genap 10 tahun sudah Pascasarjana IAIN Palangka Raya berdiri dan memberikan sumbangsihnya dalam rangka mempersiapkan sumber daya manusia yang unggul dan terpercaya dalam pengembangan keilmuan dan keislaman di Provinsi Kalimantan Tengah.
Pascasarjana IAIN Palangka Raya berdiri berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kemenag RI Nomor 747 Tahun 2013 tanggal 1 April 2013.
Untaian terima kasih diucapkan kepada pemimpin dan pendiri Pascasarjana, orang-orang yang sudah mendahului kami, dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, alumni, pemerintah, dan mitra kerja yang telah bersama memajukan dan mengembangkan Pascasarjana IAIN Palangka Raya dalam 1 dekade ini.
[penci_video url=”https://youtu.be/PDTr_8epzSg” align=”center” width=”” /]